Notification

×

Kapolres Parepare Pantau Pelaksanaan Vaksinasi anak 6 s/d 11 Tahun

Rabu, 16 Februari 2022 | 17.16 WIB Last Updated 2022-02-16T09:16:25Z


Kapolres Parepare saat memantau pelaksanaan vaksin anak. | Foto : Ist
PAREPAREINFORMASI.COM - Kepala Kepolisian Resor (Polres) Parepare AKBP Andiko Wicaksono, S.I.K. Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Anak 6 Tahun Sampai dengan 11 tahun di SD Negeri 88 Kota Parepare, Rabu, (16/02/2022). 


Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono Mengatakan, Alhamdulillah hari ini jajaran Polres Parepare bersama Personil Batalyon B Plopor Sat Brimob Polda Sulsel dan Pemerintah Kota Parepare melaksanakan vaksin untuk anak usia 6-11 tahun.


“Saya berharap vaksinasi kategori anak berjalan lancar untuk memberikan kekebalan tubuh pada anak-anak, agar dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 varian baru yang sangat membahayakan,” ucap AKBP Andiko Wicaksono.

Selain itu kata Kapolres Parepare, Vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini untuk menjaga imun tubuh anak dan untuk melawan varian baru Covid-19 yakni Omicron. Semua golongan tingkatan masyarakat warga Parepare dapat menerima vaksin.


" Jenis Vaksin Yang kami gunakan pemberian imunisasi Covid-19 Coronavac produksi Sinovac pada anak usia 6-11 tahun, untuk itu kepa seluruh lapisan masyarakat kota parepare agar melakukan vaksinasi demi keselamatan bersama, Mari sama-sama kita sukseskan Vaksinasi di kota Parepare hingga mencapai 100%, " jelasnya.(*)

×
Berita Terbaru Update