Dok: Istimewa |
PAREPAREINFORMASI.COM - Personel gabungan Polres Parepare mengamankan belasan kendaraan roda dua yang diduga melakukan aksi balap liar di Jalan Jenderal M.Yusuf, Kelurahan Watang Bacukiki, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare, Minggu (14/8/2022) sore tadi.
Operasi gabungan tersebut dipimpin Wakapolres Parepare, Kompol Sugeng Suprijatno, didampingi Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Muhammad Yusuf, Kasat Samapta, AKP Paulus Kasno, Kapolsek Bacukiki, Iptu Mustafa.
Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Muhammad Yusuf, mengatakan, hal tersebut diketahui setelah mendapat informasi dari masyarakat melalui media sosial terkait aksi balap liar marak di daerah Lemoe, Kecamatan Bacukiki.
"Setelah kami tindaklanjuti pukul 16.30 sore tadi, kami bersama personel gabungan Polres Parepare, dipimpin langsung Wakapolres berhasil mengamakan 15 unit kendaraan roda dua," ungkapnya.
Belasan roda dua yang berhasil yang terjaring, diamankan di Satlantas Polres Parepare dan diberi sanksi berupa tilang untuk sebagai efek jera. Ito/PI