Notification

×

Pensiunan ASN asal Pinrang Ditemukan Tidak Bernyawa di Dalam Kamar Hotel di Parepare

Senin, 05 September 2022 | 09.57 WIB Last Updated 2022-09-05T01:57:18Z
Foto : Dok/ist
PAREPAREINFORMASI.COM - Pensiunan ASN inisial FR (60) ditemukan tidak bernyawa di dalam kamar salah satu hotel yang berada di Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare.


FR ditemukan tewas di kamar hotel 08 setelah melakukan hubungan intim bersama teman kencannya inisial YL (55), yang juga merupakan pensiunan ASN. FR dan YL merupakan warga Kabupaten Pinrang, hanya berbeda kecamatan.


Kepada polisi, YL menceritakan kronologis kejadian sebelum FR tewas di dalam WC kamar 08. Dia (YL) dengan FR sempat santap siang di salah satu rumah makan di Kota Parepare.


Sekitar pukul 13.00 Wita, FR dan YL tiba di hotel kemudian masuk ke kamar 08. "Sekitar pukul 15.00 Wita, (setelah melakukan hubungan layaknya suami istri) FR masuk WC dan saya sempat keluar kamar untuk meludah," akuh YL.


Setelah kembali ke kamar lanjut YL, kemudian mendengar suara FR ngorok dalam WC. Setelah YL melihat ke dalam WC, FR sudah dalam keadaan tersungkur. 


"FR duduk tersungkur, (saya) sempat memegang dan memanggil namanya. Karena tidak di respon, saya langsung keluar ke resepsionis hotel melaporkan kejadian tersebut untuk memanggil bantuan," ujar YL ke polisi.


Sekitar pukul 16.30 Wita, tim medis tiba di lokasi kejadian kemudian langsung melakukan upaya dan memeriksa FR. Namun, kondisi FR sudah tidak bernyawa.


Menurut keterangan dari kerabatnya, FR memiliki riwayat penyakit tekanan darah tinggi dan asam urat. Keluarga korban yaitu istri dan anaknya menerima dengan lapang dada meninggalnya korban FR dan menolak untuk dilakukan autopsi. Jazad FR kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk di kebumikan di Kabupaten Pinrang.


(hm/pi) 

×
Berita Terbaru Update